Minggu, 16 September 2012

Cara Membuat Diagram Kartesius

Diagram Kartesius (Cartesius) dapat digunakan untuk menganalisis kualitas layanan dan manajemen suatu perusahaan. Diagram Kartesius terbagi dalam 4 kuadran. Untuk membuatnya kita dapat menggunakan program SPSS dengan cara atau langkah seperti berikut ini.
1. Buka SPSS
2. Masuk ke jendela SPSS. apabila telah memiliki data (contoh kali ini adalah data berupa harapan dan realita layanan perusahaan) dalam excel maka dapat langsung memindahkannya ke SPSS dengan cara klik “File” lalu pilih “Open” dan pilih “Data”. akan muncul kotak dialog yang menampilkan folder-folder pada komputer. Pilih data yang akan dianalisis lalu “Ok”. Atau bisa dengan menulis langsung di SPSS seperti berikut ini
3. Kemudian pilih “Graphs” lalu pilih “Legacy Dialogs” pilih “Scatter/Dot..”

4. Muncul tampilan berikut: Lalu pilih “Simple Scatter” -> “Define”
5. Muncul kotak dialog berikut: dimana Harapan sebagai Y_Axis dan Realita sebagai X_Axis lalu klik “Ok”
6. Muncullah grafik berikut:

7. Gambar di atas belum selesai, lalu klik dua kali pada output gambar, sehingga muncul “Chart Editor” seperti gambar di samping ini
8. Klik “option” pilih “X Axis Reference Line”
9. Muncul kotak dialog “Properties”, Untuk membuat garis tengah (rataan) sumbu X maka: klik “Reference Line” pilih Set to: Mean lalu klik “Apply”
10. Untuk membuat garis tengah (rataan) sumbu Y maka: klik “option” pilih “Y Axis Reference Line”. Kemudian klik “Reference Line” pilih Set to: Mean lalu klik “Apply”
11. Proses belum berhenti, sekarang tahap finishing yaitu dengan memberikan setiap titik label sehingga memudahkan ketika menganalisis. Pilih “Data Label Mode” dengan gambar kotak seperti gambar target tembakan di pojok kiri. Lalu klik-kan ke titik-titik koordinat. Sehingga terbentuklah gambar seperti ini.

Menu Toolbar Microsoft Excel


Menu toolbar adalah menu yang dilambangkan dalam bentuk gambar yang berfungsi untuk mempercepat suatu perintah. Toolbar mewakili beberapa penrintah yang terdapat dalam menu pull-down. Toolbar dikelompokkan berdasarkan fungsi yang saling berhubungan dan berdekatan, seperti pada menu pull-down. Secara default, toolbar yang aktif terdiri atas toolbar standard dan formatting. Kamu dapat menambahkan toolbar lainnya dengan cara sebagai berikut.

  1. Klik menu view
  2. Arahkan pointer mouse pada toolbars.
  3. Klik toolbar yang akan diaktifkan(hingga muncul tanda centang), misalnya toolbar drawing.
  4. Kemudian akan tampil toolbar drawing di bawah lembar kerja excel.
 
Menambahkan menu toolbar
Toolbar drawing
 
Untuk menghilangkan menu toolbar dapat dilakukan dengan perintah yang sama, yaitu dengan menghilangkan tanda centang pada toolbar yang ingin dihilangkan.
  • Toolbar Standar
Berfungsi untuk membuat file baru, membuka file baru, menyimpan, mencetak dokumen, dan sebagainya. Berikut fungsi dari masing-masing icon pada toolbar standar
  1. New                        :     Membuat file baru dengan menampilkan buku kerja baru
  2. Open                       :     Membuka file yang sudah pernah disimpan
  3. Save                        :     Menyimpan file atau dokumen
  4. E-mail                      :     mengirim dokumen melalui email
  5. Search                    :     mencari text atau data pada lembar kerja
  6. Print                        :     Mencetak dokumen ke printer
  7. Print Preview       :     Menampilkan hasil pengetikan kelayar monitor
  8. Spelling                  :     Melakukan koreksi terhadap ejaan bahasa
  9. Cut                           :     Memotong teks ataupun object
  10. Copy                        :     mengopi teks atau object
  11. Paste                       :     Menempatkan hasil potongan(cut) atau kopian
  12. Format Painter    :     Mengopi format painter (bentuk pewarnaan)
  13. Undo                       :     Membatalkan perintah terakhir
  14. Redo                       :     Mengulangi kembali perintah akibat pembatalan
  15. Insert Hyperlink  :     Menyisipkan link
  16. Auto sum              :     Fungsi penjumlahan data secara otomatis
  17. Sort Ascending    :     Mengurutkan data dari yang kecil ke besar
  18. Sort Descending:     Mengurutkan data dari yang besar ke kecil
  19. Chart wizard         :     Membuat grafik dengan panduan excel
  20. Drawing                 :     Mengaktifkan/menyembunyikan toolbar drawing
  21. Zoom                      :     memperbesar/memperkecil tampilan lembar kerja

  • Toolbar formatting
Toolbar yang berfungsi untuk mengatur format pada teks atau data yang terdapat pada lembar kerja. Berikut fungsi dari icon2 pada toolbar formating
  1. Font                                 :           Menentukan jenis font yang digunakan
  2. Font Size                        :           Menentukan ukuran font
  3. Bold                                 :           Menebalkan teks
  4. Italic                                 :           Memiringkan teks
  5. Underline                      :           Menggaris bawahi teks
  6. Left                                  :           Perataan kiri teks
  7. Center                            :           Perataan tengah teks
  8. Right                                :           Perataan kanan teks
  9. Merge & Center         :           Menggabungkan sel dan mengetengahkan teks
  10. Currency Style             :           Mengaktifkan format angka(mata uang)
  11. Percent Style               :           Mengaktifkan format persen.
  12. Comma Style               :           Mengaktifkan pemisah angka
  13. Increase Decimal        :           Menambah angka desimal di belakang
  14. Decrease Decimal      :           Mengurangi angka desimal di belakang
  15. Increase Indent          :           Menambah indentasi
  16. Decrease Indent        :           Menambah indentasi
  17. Borders                          :           Membuat format garis
  18. Fill Color                         :           Membuat warna background
  19. Font Color                     :           Membuat warna font

  • Toolbar Drawing
Toolbar Drawing digunakan untuk membuat dan menggambar object dalam lembar kerja microsoft Excel.
  1. Select Object                       :           Memilih object
  2. AutoShapes                         :           Terdiri atas ikon-ikon untuk untuk menggambar suatu objek
  3. Line                                          :           membuat garis
  4. Arrow                                     :           membuat garis dengan anak panah
  5. Rectangle                              :           Membuat atau persegi panjang
  6. Oval                                         :           Membuat lingkaran dan elips
  7. Text Box                                :           membuat kotak yang dapat diisi dengan teks
  8. Insert Word Art                  :           menyisipkan seni teks
  9. Insert diagram                     :           menyisipkan diagram
  10. Insert clip art                        :           menyisipkan object gambar clip art
  11. Insert Picture                       :           menyisipkan file gambar
  12. Fill  Color                                :           membuat warna background pada sel/range
  13. Line color                               :           memberi warna pada object garis
  14. Font color                              :           membuat warna pada font
  15. Line Style                               :           Memilih model garis
  16. Dash Style                             :           memilih model garis putus-putus
  17. Arrow kay                             :           membuat anak panah pada object garis
  18. Shadow Style                       :           membuat model bayangan pada objek
  19. 3-D Style                                :           membuat model 3 dimensi pada objek gambar

Cara Membuat Tabel di Microsoft Word


Tabel sudah merupakan kebutuhan jika kita harus menampilkan sejumlah data yang cukup banyak. Untuk membuat tabel di Microsoft Word 2007 caranya cukup sederhana. Anda bisa langsung melihat seberapa banyak baris dan kolom dari tabel yang ingin anda buat. Untuk membuat tabel di Microsoft Word 2007 anda dapat melakukannya dengan langkah berikut.
  1. Pilih / letakkan cursor teks pada tempat atau lokasi dimana tabel akan disisipkan dalam dokumen.
  2. Klik menu ribbon Insert
  3. Lalu klik table. Anda kan langsung diberikan berapa jumlah kolom dan baris tabel yang akan dibuat.
  4. Misalkan kita ingin membuat tabel dengan ukuran 5 kolom dan 7 baris,maka arahkan kursor ke kanan hingga membentuk kotak 5 x 7 ( 5 kolom, 7 baris). Lalu klik kotak yang ada di kanan bawah. Tabel akan langsung disisipkan dalam dokumen anda.
  5. Gambar: Contoh cara membuat tabel ukuran 5 kolom dan 7 baris di Microsoft Word 2007
  6. Bila anda ingin membuat tabel dengan ukuran 9 baris atau lebih, atau tabel dengan kolom sebanyak 11 kolom atau lebih maka untuk membuatnya anda harus klik item menu Insert Table…
  7. Bila anda mengklik Insert table, anda akan diberikan dialog untuk mengisikan jumlah baris dan kolom serta ukurannya.
  8. Gambar: Cara membuat ukuran tabel yang besar alias banyak jumlah kolom ataupun barisnya di Microsoft Word
    6. Pada dialog tersebut :
    • Number of Columns: diisi jumlah kolom yang anda inginkan
    • Number of rows: diisi jumlah baris yang anda inginkan
    • Fixed Column width : lebar untuk setiap kolom
    • Autofit to Contents : tabel akan dibuat dengan ukuran minimal, dan akan menjadi lebih lebar secara otomatis sesuai dengan isi yang anda masukkan
    • Autofit to window : tabel akan dibuat selebar window yang ada, lebar tiap kolomnya dibagi rata / sama.
    • Remember dimensions for new tables : bila anda memberikan tanda check maka nilai yang anda isikan akan menjadi nilai default bila anda akan membuat tabel lagi
  9. Isikan nilai pada tabel tersebut dengan seksama, lalu tekan tombol OK untuk membuat tabel di dalam dokumen.

Mengolah dan mencetak dokumen


1.Mengedit dokumen
a. Mengeblok
1) satu kata : Double klik kata tersebut
2) satu baris : klik selection baris pada sebelah kiri baris tersebut
3) satu kalimat : tekan Ctrl lalu klik di dalam kalimat tersebut
4) semua isi file : klik 3 kali (triple klik) selection-bar
b. Menghapus karakter atau kata
untuk menghapus karakter huruf, kata maupun alinea perhatikan beberapa perintah dibawah ini:
1) menghapus satu huruf dari sebelah kanan : tekan tombol Backpace
2) menghapus satu huruf dari sebelah kiri : tekan tombol delete
3) menghapus satu kata dari kanan : tekan Ctrl+ Backpace
4) menghapus satu kata dari sebelah kiri : tekan Ctrl+ Delete
c. Mengubah font
langkah:
1) klik naskah yang akan di format dan kemudian block
2) klik tanda panah pada kotak font
3) dari font-font yang akan di tampilkan, klik salah satu jenis font yang diinginkan
d. Mengubah ukuran
langkah:
1) pilih naskah yang akan di format dan kemudian block
2) klik tanda panah pada kotak font
3) dari bermacam-macam ukuran yang ditampilkan, klik salah satu ukuran font yang diinginkan atau langsung mengetikkan angka pada kotak size kemudian tekan enter
e. Mengubah gya karakter
1) pilih naskah yang akan diubah dan kemudian block
2) klik tanda pada kotak B (Bold), I (Italic/miring), U (Underline) dan untuk mengembalikan klik sekali lagi

2.Mengatur tata letak dengan berbagai format ukuran kertas
1) klik menu file
2) klik menu page
3) muncul dialog Box page setup, yaitu ada 4 bagian (tub):
1.tab margin:untuk mengatur batas-batas ketikan
2.tab paper size:untuk mengatur kertas yang di pakai
3.tab paper souce
4) klik OK

3. Memberi nomor halaman
1) klik menu insert
2) klik page number
3) atur posisi dimana halaman akan di atas
4) atur dimana halaman diberikan
5) klik OK

4. Membuat format dengan kolom koran
kolom koran adalah suatu bentuk ketikan dimana naskah diatur tidak hanya dalam satu kolom melainkan lebih (multi kolom). sering dipakai untuk pembuatan brosur, pamphlet, setting koran atau majalah dan juga meningkatkan kualitas tampilan.
langkah:
1) ketikan naskah yang akan dijadikan kolom dan akhiri dengan menekan tombol enter
2) blok seluruh naskah jangan lebih atau kurang
3) blok menu format
4) klik column
5) pilih beberapa kolom yang akan di buat
6) klik OK.

5. Membuat dan menghapus header dan footer
a. Pengertian header dan footer
header dan footer adalah bagian atas dan bagian bawah naskah yang berisikan informasi berulang-ulang, misalnya nomor halaman, judul, pesan-pesan.
b. Membuat header dan footer
1) klik menu view
2) klik header dan footer
3) muncul lokasi pengisian header
4) klik teks untuk header dan footer
5) klik colse
c. Menghapus header dan footer
1) klik menu view
2) klik header dan footer
3) block header dan footer yang akan dihapus
4) klik delete, backpace atau cut
5) klik close untuk kembali ke lembar kerja MS.Word

6. Menyisipkan symbol
symbol adalah gambar atau lambang-lambang tertentu yang sering untuk menggantikan karakter atau ketikan tertentu. symbol memiliki sifat yang sama dengan font (huruf).
1) klik menu insert
2) klik menu symbol
3) klik symbol yang akan dikehendaki,
4) klik insert, kemudian klik close

7. Menyisipkan gambar
1) klik menu insert
2) klik picture
3) klik Clip Art
4) klik Go
5) pilih gambar pada teks pane
6) klik gambar yang di pilih

8. Mencetak dokumen dalam kertas
sebelum kita mencetak suatu naskah atau dokumen ke printer maka langkah yang utama mengedit ketikan : ukuran kertas, jarak baris dan perataan naskah.
1) klik file
2) klik print
3) klik OK

Perbedaan antara Tab, Ribbon dan Group

Tab adalah sederetan menu yang ditandai dengan teks. terdiri dari tab File, Insert, Page Layout, dll. Ribbon adalah sekumpulan menu dalam setiap Tab. Sedangkan Group adalah sekumpulan atau kelompok menu dalam tiap Ribbon yang memiliki kesamaan fungsi.  Jadi, Tab menyediakan Ribbon, Ribbon terdiri dari beberapa Group, dan Group terdiri dari sekumpulan menu yang memiliki kesamaan fungsi. Berikut ini ilustrasinya.
ribbon
Mengenal Fungsi Icon pada Ribbon Home
Ribbon Home terdiri dari beberapa Group yaitu, Clipboard, Font, Paragraph, Styles dan editing.
a. Group Clipboard
clipboard
Group Clipboard terdiri dari sekumpulan menu yaitu:
  1. Paste : untuk menempelkan hasil copy atau cut.
  2. Cut : untuk memotong teks/objek terpilih.
  3. Copy : untuk menggandakan teks/objek terpilih.
  4. Format Painter : digunakan untuk meniru format halaman dokumen ke dalam dokumen lainnya.
* Tombol panah kecil di sudut kanan-bawah setiap Group digunakan untuk mengakses pengaturan lanjutan mengenai fungsi suatu Group.

b. Group Font
font
Menu-menu di Group Font secara khusus berfungsi untuk pemformatan seputar huruf. Terdiri dari :
  1. Font : untuk memilih jenis huruf
  2. Font Size : untuk mengatur ukuran huruf
  3. Grow Font : untuk memperbesar ukuran huruf secara instan
  4. Shrink Font : untuk memperkecil ukuran huruf secara instan
  5. Change Case : untuk mengubah status huruf kapital/huruf kecil
  6. Clear Formatting : untuk menghapus pemformatan teks terpilih
  7. Bold : untuk menebalkan teks terpilih
  8. Italic : untuk memiringkan Teks terpilih
  9. Underline : untuk memberikan garis bawah pada teks terpilih
  10. Strikethrough : memberikan tanda coret padateks terpilih
  11. Subscript : untuk mengetik karakter pemangkatan
  12. Superscript : untuk mengetik karakter pemangkatan
  13. Text Effect : untuk memberikan efek artistik pada teks terpilih
  14. Text Highlight Color : untuk memberikan warna stabilo di belakang teks terpilih
  15. Font Color : untuk mengatur warna teks terpilih.

C. Group Paragraph
paragraph
Group Paragraph terdiri dari sekumpulan menu yang memiliki kesamaan fungsi untuk mengatur paragraf teks. perintah-perintah di Group Paragraph yaitu:
  1. Bullets : untuk memberikan tanda bullet di tiap paragraf terpilih
  2. Numbering : untuk memberikan format penomoran di tiap paragraf terpilih
  3. Decrease Indent : untuk menggeser baris kedua paragraf ke kiri
  4. Increase Indent : untuk menggeser baris kedua paragraf ke kanan
  5. Left-to-Right : untuk menjadikan arah teks berjalan dari kiri ke kanan (format Latin)
  6. Right-to-Left : untuk menjadikan arah teks berjalan dari kanan ke kiri (format Arab)
  7. Sort : untuk menyortir data
  8. Show Paragraph Marks : untuk menampilkan / menyembunyikan tanda koreksi paragraf
  9. Align Text Left : untuk mengatur teks rata kiri
  10.  Center : untuk mengatur teks rata tengah
  11. Align Text Right : untuk mengatur teks rata kanan
  12. Justify : untuk mengatur teks rata kanan-kiri
  13. Line Spacing : untuk mengatur jarak antar baris teks
  14. Shading : untuk mengatur warna latar teks terpilih
  15. Border : untuk memberikan garis tepi pada teks terpilih.

d. Group Styles
styles
Group Styles terdiri dari dua menu. Yaitu:
  1. Heading Styles : berisi pilihan format penjudulan paragraf terpilih
  2. Change Styles : berisi pilihan pengaturan tema paragraf
e. Group Editing
editing
Secara umum group Editing terdiri dari Find, Replace, dan Select. fungsinya adalah:
  1. Find : untuk mencari kata tertentu berdasarkan input keyword tertentu dalam suatu file
  2. Recpale : untuk mencari dan mengganti kata yang ditemukan untuk diganti dengan kata tertentu dalam suatu file
  3. Select : digunakan untuk memilih objek atau teks tertentu di dalam suatu file

Perkembangan Internet

 Teknologi Informasi dan Telekomunikasi (Information and Communication Technology/ICT) merupakan tulang punggung aplikasi Web 2.0. Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi yang fenomenal dan menjadi awal munculnya aplikasi web adalah Internet. Internet yang berawal dari riset untuk pertahanan dan keamanan serta pendidikan berkembang menjadi perangkat pendukung bisnis yang sangat berpengaruh. Dalam kaitan dengan aplikasi Web 2.0 ini, terdapat beberapa peristiwa penting dalam sejarah internet.
perkembangan internet Perkembangan Internet
Berawal pada tahun 1957, melalui Advanced Research Projects Agency (ARPA), Amerika Serikat bertekad mengembangkan jaringan komunikasi terintegrasi yang saling menghubungkan komunitas sains dan keperluan militer. Hal ini dilatarbelakangi oleh terjadinya perang dingin antara Amerika Serikat dengan Uni Soviet (tahun 1957 Soviet meluncurkan sputnik).
Perkembangan besar Internet pertama adalah penemuan terpenting ARPA yaitu packet switching pada tahun 1960. Packet switching adalah pengiriman pesan yang dapat dipecah dalam paket-paket kecil yang masing-masing paketnya dapat melalui berbagai alternatif jalur jika salahsatu jalur rusak untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan. Packet switching juga memungkinkan jaringan dapat digunakan secara bersamaan untuk melakukan banyak koneksi, berbeda dengan jalur telepon yang memerlukan jalur khusus untuk melakukan koneksi. Maka ketika ARPANET menjadi jaringan komputer nasional di Amerika Serikat pada 1969, packet switching digunakan secara menyeluruh sebagai metode komunikasinya menggantikan circuit switching yang digunakan pada sambungan telepon publik.
Perkembangan besar Internet kedua yang dicatat pada sejarah internet adalah pengembangan lapisan protokol jaringan yang terkenal karena paling banyak digunakan sekarang yaitu TCP/IP (Transmission Control Protocol/ Internet Protocol). Protokol adalah suatu kumpulan aturan untuk berhubungan antarjaringan. Protokol ini dikembangkan oleh Robert Kahn dan Vinton Cerf pada tahun 1974. Dengan protokol yang standar dan disepakati secara luas, maka jaringan lokal yang tersebar di berbagai tempat dapat saling terhubung membentuk jaringan raksasa bahkan sekarang ini menjangkau seluruh dunia. Jaringan dengan menggunakan protokol internet inilah yang sering disebut sebagai jaringan internet.
Jaringan ARPANET menjadi semakin besar sejak saat itu dan mulai dikelola oleh pihak swasta pada tahun 1984, maka semakin banyak universitas tergabung dan mulailah perusahaan komersial masuk. Protokol TCP/IP menjadi protokol umum yang disepakati sehingga dapat saling berkomunikasi pada jaringan internet ini.
Perkembangan besar Internet ketiga adalah terbangunnya aplikasi World Wide Web pada tahun 1990 oleh Tim Berners-Lee. Aplikasi World Wide Web (WWW) ini menjadi konten yang dinanti semua pengguna internet. WWW membuat semua pengguna dapat saling berbagi bermacam-macam aplikasi dan konten, serta saling mengaitkan materi-materi yang tersebar di internet. Sejak saat itu pertumbuhan pengguna internet meroket.

FUNGSI-FUNGSI PROGRAM APLIKASI DALAM KOMPUTER


1) WINAMP WinAmp  adalah sebuah freeware gratis yang mempunyai fungsi dasar untuk memutar musik dan video. Akan tetapi, dengan plug-in yang tepat kita bisa mengubah player musik WinAmp menjadi program multiguna untuk bertukar musik di Internet, meng-copy CD, mengoperasikan TV, dan pekerjaan lainnya. Tak ada yang tak mungkin, dan semuanya gratis.
Untuk segala kebutuhan di atas Anda tidak perlu mengganti player. Dengan tool-tool yang disediakan di situs WinAmp, kita dapat memperluas WinAmp 5.0 dengan banyak fungsi lain. Berbeda dengan player dari Microsoft atau Apple, WinAmp mengandalkan standar terbuka, sehingga dapat dikembangkan sesuka hati.
Dengan trik dan tool tertentu, WinAmp dapat me-ripping ke MP3, menjadi alat bursa tukar musik di Internet, bahkan bekerja sama dengan iPod.
2)ACDSee
Adalah perangkat lunak image viewer shareware untuk Windows yang dikembangkan oleh ACD Systems. Versi terkini adalah 10. Selain fungsi thumbnail dan konversi jenis file, ACDSee juga memiliki fungsi slideshow presentation, CD/DVD burning, HTML gallery creation, image folder syncing dan editing/indexing of image metadata seperti Exif. Selain itu manipulasi gambar sederhana juga dapat dilakukan, misalnya cropping, scaling dan rotating.
3) K-Lite Mega Codeck
kumpulan dari codec-codec dan tool-tool yang berhubungan dengan codec. K-Lite Mega Codec Pack didesain sebagai solusi yang mudah digunakan oleh para pengguna untuk memutar semua file-file movie anda.
Dengan K-Lite Mega Codec Pack anda akan dapat mamutar semua format-format film yang popular digunakan dan bahkan format yang jarang digunakan sekalipun.Kegunaan k-lite mega cadec yaitu Untuk memutar berbagai macam video
Fitur-Fitur yang Terdapat pada K-Lite Mega Codec Pack antara lain:
Player:
  • Media Player Classic Homecinema [version 1.4.1.2834]
  • Media Player Classic Homecinema [version 1.2.1008.0]
  • Media Player Classic [version 6.4.9.1 rev. 107]
Fitur Terbaru:
  • Updated Media Player Classic Home Cinema to version 1.4.1.2834
  • Updated ffdshow to revision 3750
  • Updated DC-Bass Source to version 1.3.0
  • Updated x264VFW to revision 1867
  • Updated Codec Tweak Tool to version 4.7.3
  • Updated MediaInfo Lite to version 0.7.41
  • Minor changes
Catatan:
K-Lite Mega Codec Pack hanya dapat dijalankan pada Windows 2000/XP/2003/Vista/7. Jika  K-Lite Mega Codec Pack tidak dapat menjawab masalah anda untuk memainkan file dengan format Real Media silahkan kunjungi posting saya yang dapat anda gunakan untuk memainkan file-file dengan format Real Media tanpa anda harus untuk menginstall Real Player. Anda juga tidak perlu menginstall Player lain yang diperuntukkan khusus untuk memainkan file-file Real Media. Real Alternative Lite ini akan terintegrasi secara sempurna kedalam Media Player Classic anda agar Media Player Classic anda tersebut dapat memainkan file-file dengan format Real Media
Namun pada Real Alternative Lite ini terdapat beberapa kekurangan yaitu file dengan format .smi and .smil hanya dapat dimainkan pada bagian awalnya saja. Kekurangan ini dapat terjai jika file tersebut terdiri dari beberapa bagian.
4)Adobe Photoshop
Adalah perangkat lunak editor citra buatan Adobe Systems yang dikhususkan untuk pengeditan foto/gambar dan pembuatan efek. Perangkat lunak ini banyak digunakan oleh fotografer digital dan perusahaan iklansehingga dianggap sebagai pemimpin pasar (market leader) untuk perangkat lunak pengolah gambar/foto, dan, bersama Adobe Acrobat, dianggap sebagai produk terbaik yang pernah diproduksi oleh Adobe Systems. Versi kedelapan aplikasi ini disebut dengan nama Photoshop CS (Creative Suite), versi sembilan disebut Adobe Photoshop CS2, versi sepuluh disebut Adobe Photoshop CS3 , versi kesebelas adalah Adobe Photoshop CS4 dan versi yang terakhir (keduabelas) adalah Adobe Photoshop CS5.
Photoshop tersedia untuk Microsoft WindowsMac OS X, dan Mac OS; versi 9 ke atas juga dapat digunakan oleh sistem operasi lain seperti Linux dengan bantuan perangkat lunak tertentu seperti CrossOver.
5) Windows Explorer
Kegunaan windows explorer sbb:
1) Mengeksplorasi Isi Komputer anda secara lebih dalam.
2) Mengetahui Jumlah Data yang tersimpan di Drives C, D maupun E.
3) Mengatur Penempatan File-File dan memfolderkannya sehingga lebih sistematis.
4) Membuka Control Panel
5) Mengatur Tampilan Folder mau berupa slide,thumbnail,icon,list atau details
6) Mempermudah replace crack Software2 bajakan
7) Banyak Hal Lainnya silakan eksplorasi sendiri
6) Microsoft Office
Microsoft office 2003 terdiri dari 7 program yaitu Microsoft word 2003,excel 2003,  powerpoint  2003, access 2003 , outlook  2003 , publisher 2003,infopath 2003.
dari semua program yang ada mempunyai  kegunaan yangberbeda-beda tetapi mempunyai keterkaitan satu sama lain. Caranya membuatprogram- tersebut saling berhubungan  adalah dengan memadukan programsatu dengan program lainnya.Microsoft word 2003 mempunyai fungsi yang penting bagi banyak orang. Kegunaannya adalah membuat surat sederhana beserta amplop. Di zaman yang modern ini orang lebih mudah membuat surat mengggunakan komputer karena lebih praktis,  cepat,  dan  rapi  contohnya  membuta  surat  lamaran  kerja  ,  surat undangan, surat dinas, surat resmi lainnya. Membuat memo, membuat laporan,tabel  alasannya karena bila membuat laporan dengan di tulis tangan datanyabisa hilang dan membuat itu lagi jadinya mereka menggunakan word ini bila hilang hasil laporannya maka tinggal di print lagi. Merancang  fax dan brosur hal ini sering digunakan oleh orang yang bekerja di kantor. Menbuat dokumenberbentuk surat kabar hal ini sering digunakan oleh orang yang bekerja sebagaiwartawan. Membuat label  surat  biasanya  dibuat   pada  waktu  orang  maumembuat suatu acara.Microsoft  excel  2003  mempunyai  fungsi  yang  beraneka  ragam.Kegunaannya adalah sebagai berikut mengurutkan data, menjumlah sub totaldan grand total, mengedit teks secara langsung di sel, menjumlah secaraotomatis dengan autosum, membuat grafik secara cepat dan mudah dengafungsi chard wizard, mencetak dengan proporsi bebas.Microsoft powerpoint 2003 mempunyai fungsi untuk membantu kitamempresentasikan  laporan.  Maksudnya  powerpoint  bisa  menyusun  bahanpresentasi dan menyajikannya  dalam bentuk visual yang menarik  dalam waktuyang singkat.Microsoft Access digunakan kebanyakan oleh bisnis-bisnis kecil danmenengah, di  dalam sebuah  organisasi  yang  kecil  bahkan mungkin  juga digunakan oleh perusahaan yang cukup besar, dan juga para programmer untukmembuat sebuah sistem buatan sendiri untuk menangani pembuatan danmanipulasi data.

Menghidupkan dan Mematikan Komputer

shutdownMenghidupkan (booting) dan mematikan (Shutdown) komputer tidak seperti menghidupkan radio atau televisi, tetapi ada cara-cara atau langkah-langkah yang benar untuk menghidupkan dan mematikan komputer. Jika tidak melaksanakan hal tersebut tersebut dapat menyebabkan kerusakan pada Komputer.  Di bawah ini akan dijelaskan langkah-langkahnya.

Langkah Menghidupkan Komputer
1. Pastikan Kabel-kabel terpasang dengan benar, keyboard, mouse, monitor dan Jack Jaringan PLN.
2. Tancapkan Kabel AC Komputer / Kabel PLN pada stop kontak Jaringan PLN 220 Volt.
3. Hidupkan Stavolt (Stabilizer Voltage) jika ada.
4. Hidupkan Monitor dengan menekan Tompol Power pada Monitor.
5. Hidiupkan CPU dengan Menekan Tombol Power Pada CPU.
6. Tunggu Hingga proses Booting Selesai sampai muncul layar desktop.
7. Komputer siap di perintah/digunakan.
Langkah Mematikan Komputer (Shutdown Komputer)
–> Mematikan Komputer Pengguna sistem Operasi Win 98/Me
1. Klik Menu “Start”
2. Pilih dan Klik “Shutdown “
3. Pilih “Shutdown”
4. Klik “OK”
5. Tunggu komputer sampai benar-benar mati dengan sendirinya
6. Kalau Komputer Sudah benar-banar  mati matikan Monitor dengan menekan tombol Power Pada Monitor, dan perlu di ingat, pada CPU tidak Perlu diPencet Lagi tombol powernya. kecuali jika layar monitor menampilkan pesan ” it’s now safe to turn of your computer”
7. Matikan stabilizer dan cabut kabel listriknya.
–> Mematikan Komputer Pengguna Sistem Operasi Windows XP
1. Klik Menu “Start “
2. Pilih dan klik “Turn Off”
3. Klik “Turn Off”
4. Tunggu sampai komputer benar-banar mati
5. Matikan Stabilizer dan Cabut Kabel Listrik.

Macam-Macam Metode Koneksi Internet

1. Koneksi Dial Up

Di Bab 3 kamu telah sedikit mempelajari layanan ini. Komputer yang dilengkapi dengan modem analog dapat melakukan dial up, yaitu menghubungi server milik ISP untuk memperoleh akses internet. Koneksi dial-up tidak hanya menggunakan jalur telepon rumah (PSTN), tetapi juga bisa menggunakan telepon genggam berteknologi CDMA.
Pertama-tama, komputer melalui modem melakukan pemanggilan telepon (dial-up) ke ISP. Setelah terhubung, komputer akan memperoleh akses internet dari ISP tersebut. Untuk mengakhiri koneksi internet, dilakukan dengan memutuskan hubungan telepon. Pelanggan akan dibebani biaya pulsa telepon plus layanan ISP yang jumlahnya bervariasi tergantung lamanya koneksi.

Jenis Jenis Koneksi Internet
Modem dial up mengubah sinyal digital dari komputer menjadi sinyal suara (sinyal analog) yang ditransmisikan melalui kabel telepon atau sebaliknya. Itu sebabnya, pada saat koneksi internet berlangsung, kamu tidak bisa menerima atau melakukan panggilan. Modem dial up umumnya diklasifikasikan berdasarkan jumlah bit data yang dapat dikirim per detik (bps, bit per second). Dengan adanya pembatasan interferensi sinyal suara, kecepatan modem dial up maksimum adalah 56 kbps.
Koneksi dengan metode ini paling mudah dilaksanakan, sehingga jangkauannya cukup luas. Kekurangan paling mendasar adalah masalah kecepatan koneksi. Kualitas jaringan telepon yang terpasang sangat berpengaruh pada kualitas koneksi. Hal ini disebabkan karena lebar pita frekuensi yang dipakai rentan terhadap gangguan (noise) yang ditimbulkan dari lingkungan. Meski demikian, masih banyak orang yang mempergunakan layanan dial up karena tidak tersedia layanan hubungan kecepatan tinggi akibat keterbatasan biaya atau karena keadaan geografis yang tidak memungkinkan.

2. Koneksi dengan Jaringan Leased Line

Jaringan internet leased line artinya jaringan yang tersedia untuk mengakses internet selama 24 jam sehari. Hal ini berbeda dengan dial up, di mana akses internet hanya tersedia pada saat kamu melakukan hubungan ke ISP. Oleh karena itu jaringan leased line juga sering disebut sebagai jaringan dedicated line, yaitu jaringan yang dikhususkan untuk koneksi internet. Jaringan leased line dapat menggunakan jaringan telepon, kabel khusus untuk internet, maupun koneksi wireless. Untuk jaringan yang menggunakan kabel, tersedia layanan ISDN dan DSL. Perhatikan uraian berikut ini! ISDN merupakan komunikasi melalui jaringan telepon yang dapat memisahkan aplikasi suara (data analog) dengan data nonsuara seperti teks, gambar, dan video (data digital) pada jaringan yang sama. ISDN dikembangkan pada jaringan telepon. Modem ISDN tidak mengubah data digital menjadi data analog atau sebaliknya seperti pada modem dial up (tidak ada proses modulasi dan demodulasi). Modem ISDN hanya memproses data digital antara komputer dengan jaringan ISDN. Kecepatan transfer data dengan layanan ini mencapai 128 kbps, lebih cepat bila dibandingkan dengan kecepatan koneksi dial up.

Jenis Jenis Koneksi Internet
Cara kerja koneksi jenis ini mirip dengan ISDN, yaitu dengan menumpangkan sinyal transmisi data frekuensi tinggi yang membawa data digital di saluran telepon. Pada bagian pelanggan dipasang pemisah sinyal (splitter) yang memisahkan sinyal frekuensi tinggi agar tidak mengganggu sinyal pembicaraan dan sinyal fungsi operasional pesawat telepon. Dengan demikian, kamu tetap bisa melakukan panggilan telepon ketika sedang berinternet. Sinyal data frekuensi tinggi diproses dalam modem DSL guna melangsungkan koneksi internet antara pelanggan dengan ISP.
Modem DSL langsung terhubung dengan ISP dari pertama dihidupkan dan menjaga koneksi ini tetap berlangsung. Kebanyakan modem ini mampu membagi koneksi internet dari ISP ke beberapa komputer menggunakan port Lokal Area Network (LAN) atau wireless LAN.
Kecepatan DSL mencapai ratusan kbps hingga beberapa Mbps. Ada dua jenis teknologi DSL, yaitu ASDL (Asymmetric Digital Subscriber Line) dan SSDL (Symmetric Digital Subscriber Line). Selain itu tersedia juga layanan DSL yang lebih cepat dibandingkan DSL standar, yaitu HDSL (High data-rate DSL) dan VDSL (Very high data-rate DSL).

3. Koneksi melalui Jaringan Wireless

Koneksi tanpa kabel (wireless connection) merupakan inovasi baru untuk koneksi internet 24 jam. Teknologi wireless mengirimkan data menggunakan gelombang radio dalam spektrum gelombang elektromagnetik. Wireless merupakan solusi bagi para pengguna internet yang mengalami kesulitan mengakses internet dengan menggunakan kabel seperti serat optik, saluran telepon, atau jaringan kabel lainnya. Diprediksikan jaringan wireless akan menjadi pilihan utama bagi perusahaan-perusahaan dalam memenuhi kebutuhannya di masa yang akan datang. Selain untuk sambungan langsung ke internet, jaringan wireless ini dapat digunakan untuk menggantikan jaringan LAN dengan kabel yang disebut Virtual Private Network (VPN).
Jenis Jenis Koneksi Internet
Salah satu layanan internet fixed wireless adalah wifi. Wifi merupakan kependekan dari Wireless Fidelity, yaitu sekumpulan standar yang digunakan untuk jaringan lokal nirkabel (Wireless Local Area Network РWLAN) yang didasari pada spesifikasi tertentu yang disebut IEEE 802.11. Awalnya Wi-Fi ditujukan untuk penggunaan perangkat nirkabel dan jaringan komputer LAN, namun saat ini lebih banyak digunakan untuk mengakses internet. Hal ini memungkinkan komputer/laptop yang mempunyai kartu nirkabel (wireless card) dan Personal Digital Assistant (PDA) untuk terhubung dengan internet melalui titik akses yang disebut hotspot. Mungkin kamu pernah pergi ke mall, caf̩, hotel, atau bandara yang menyediakan fasilitas hotspot. Di tempat inilah kamu dapat melakukan koneksi internet secara wireless.
Salah satu kelebihan dari wifi adalah kepraktisan, tidak perlu repot menghubungkan komputer/laptop secara fisik ke jaringan internet melalui kabel. Kecepatan akses tergantung sinyal yang diperoleh, artinya semakin dekat dengan hotspot, sinyal semakin baik, sehingga kecepatan yang diperoleh semakin tinggi sampai batas tertentu. Meskipun wifi hanya dapat diakses ditempat yang bertandakan “Wifi Hotspot”, jumlah tempattempat umum yang menawarkan “Wifi Hotspot” terus meningkat secara drastis. Dengan fasilitas “Wifi Hotspot”, berarti pelanggan mereka dapat mengakses internet yang artinya memberikan nilai tambah bagi para pelanggan.

4. Koneksi melalui Telepon Genggam

Koneksi internet melalui telepon genggam merupakan bentuk lain teknologi wireless yang diperuntukkan bagi peralatan bergerak (mobile wireless). Ada beberapa jenis teknologi layanan internet melalui telepon genggam, masing-masing mempunyai kecepatan akses yang berbeda-beda. Untuk meningkatkan kecepatan transfer data melalui telepon genggam, para ahli mengembangkan teknologi generasi kedua (2G) yaitu GPRS (General Packet Radio Service) sebagai salah satu standar komunikasi wireless. Dibandingkan dengan protokol WAP, GPRS memiliki kelebihan dalam kecepatannya yaitu mencapai 115 kbps. GPRS mendukung format data yang lebih luas, termasuk aplikasi grafis dan multimedia. Layanan ini dapat diakses melalui telepon genggam yang mendukung fasilitas GPRS. Teknologi lanjutan dari GPRS untuk memperoleh kecepatan transfer data yang lebih tinggi disebut EDGE (Enhanced Data Rates for GSM Environment). EDGE sering disebut teknologi komunikasi bergerak generasi 2,5 (2,5 G) yang memiliki kecepatan transfer 384 kbps.
Tuntutan pengguna telepon genggam untuk bisa bertelepon sambil bertatap muka (video calling) atau mengirim foto dan video dengan cepat, diperlukan kemampuan transfer data yang lebih cepat lagi. Maka dikembangkan teknologi wireless mobile generasi ketiga (3G), yaitu W-CDMA (Wideband Code Division Multiple Access) atau juga disebut UMTS (Universal Mobile Telecommunication Service). Layanan 3G ini dapat mencapai kecepatan transfer data hingga 2 Mbps. Saat ini telah tersedia teknologi transfer data yang lebih cepat, yaitu HSDPA (High Speed Downlink Pocket Addressing atau sering disebut 3,5G). Telepon genggam yang mempunyai teknologi HSDPA dapat mengakses internet hingga kecepatan 3,6 Mbps. Bahkan tengah dikembangkan teknologi komunikasi bergerak generasi keempat atau 4G dan 4,5 G yang mampu melakukan transfer data lebih cepat lagi. Sayangnya, teknologi 3G belum tersedia secara merata di seluruh wilayah tanah air kita. Infrastruktur 3G masih mahal, oleh karena itu layanan ini baru tersedia di beberapa kota di Pulau Jawa. Belum lagi harga telepon genggam yang mendukung 3G masih cukup mahal.

5. Koneksi melalui Jaringan Lokal (LAN)

Di bab 2 kamu sudah mempelajari manfaat jaringan komputer. Salah satunya adalah untuk berbagi koneksi internet. Artinya dengan menghubungkan komputer ke jaringan lokal (LAN) yang telah terkoneksi ke internet, maka kamu dapat mengakses internet melalui komputer tersebut. Mudah ya. Konsep inilah yang banyak dipakai di warnet (warung internet) dan kantor-kantor. Satu sambungan internet dipakai bersama-sama oleh beberapa komputer. Itulah sebabnya, biaya akses internet dari warnet lebih murah dibandingkan kamu mengakses internet dial up melalui telepon rumah. Sayangnya, bila jumlah komputer dalam jaringan LAN cukup banyak dan semua digunakan untuk mengakses internet, akses internet menjadi lambat.

fasilitas layanan informasi di internet


Apa yang bisa kita lakukan di Internet ? Banyak. Berikut ini beberapa fasilitas terpenting yang disediakan di Internet, antara lain :
  1. Electronic Mail atau e-mail
  2. Discussion Groups
  3. FTP
  4. Telnet
  5. Gopher
  6. World Wide Web

1. Electronic Main atau e-mail.
Email adalah surat atau pesan elektronik yang dikirimkan dan diterima oleh dan antar individu atau komputer. Email bekerja seperti mesin penjawab telpon, walaupun kita tidak sedang online dengan internet kita masih bisa menerima email dari seluruh penjuru dunia.
Saat ini, email tidak hanya berisi teks saja tetapi sudah bisa dilampiri dengan grafik, gambar foto dan juga suara bahkan animasi. Email juga dapat digunakan untuk berkirim surat secara langsung kepada beberapa orang sekaligus. Berkirim dan menerima email, saat ini sudah menjadi hal yang umum dilakukan orang di internet. Kita bisa berkomunikasi dengan siapa saja di seluruh dunia dengan fasilitas email ini, asalkan sudah memiliki alamat email tertentu.
contoh alamat email : duik@peter.petra.ac.id, steam2002@hotpop.com

2. Discussion Group.
Biasanya kita gunakan email untuk orang-orang yang sudah kita kenal dengan baik, akan tetapi kita juga dapat gunakan email untuk saling bertukar informasi, berdiskusi dan berdialog dengan orang lain. Kita dapat berpartisipasi dalam diskusi dan debat dengan topik yang beragam mulai dari hobi sampai pada permasalahan komputer atau malah masalah hiburan dan artis.
Maling List.
Mailing List atau sering disebut milis di kalangan neter Indonesia, adalah salah satu jenis discussion group di Internet. Anggota milis dapat berkomunikasi dengan mengirimkan email pada list address. Setiap email yang masuk kemudian akan dikirim balik ke setiap member milis tersebut. Untuk menjadi member sebuah milis dimulai dengan mengirim email ke subsription address. Setelah menjadi member kita bisa menerima email dari yang lain dan juga mengirimkan email ke milis.
Contoh alamat milis :
list address : dgweb@yahoogroups.com
langganan : dgweb-subscribe@yahoogroups.com
berhenti : dgweb-unsubscribe@yahoogroups.com
Newsgroups.
Newsgroups adalah juga salah satu discussion groups yang ada di internet. Tidak seperti milis, newsgroups menggunakan komputer jaringan khusus yang disebut sebagai UseNet. Setiap komputer terdapat beberapa newsgroup. Setiap newsgroups diatur berdasarkan satu topik general yang kemudian dibagi menjai beberapa subtopik dibawahnya.
contoh newsgroup : rec.arts.cinema
rec adalah topik utama, arts adalah subtopik dan cinema sub-subtopik.

3. FTP
FTP atau File Transfer Protocol, adalah layanan internet untuk melakukan transfer file antara komputer kita dengan server di internet. Cukup banyak server di internet yang menyediakan layanan ini sehingga kita bisa mengkopi file-file di server ke komputer kita, hal ini yang disebut download. Selain itu kita juga bisa mengkopi file-file di komputer kita ke server di internet, hal ini disebut dengan upload.

4. Telnet
Beberapa server di internet memperbolehkan kita untuk mengaksesnya dan menjalankan beberapa program yang diinstal pada komputer itu. Layanan ini disebut sebagai telnet. Penggunaan server ini sama seperti kalau kita melakukannya pada komputer di jaringan lokal.
Contohnya : spacelink.msfc.nasa.gov, adalah layanan telnet gratis dari NASA tentang sejarah dan seluk beluk NASA.

5. Gopher
Gopher adalah aplikasi perangkat lunak yang tesusun atas untaian menu sistem pencarian dan penemuan kembali. Situs Gopher adalah komputer yang menampilkan menu-menu yang mewakili data dan informasi yang tersedia. Secara mendasar, menu-menu ini adalah daftar isi untuk mengolah dan menunjuk ke sebuah informasi tertentu. Layanan ini menggunakan FTP untuk pertukaran file dan Telnet untuk koneksi dengan server tertentu.

6. World Wide Web
WWW adalah layanan internet yang paling banyak dikenal orang dan paling cepat perkembangan teknologinya. Layanan ini menggunakan link hypertext yang disebut hyperlink untuk merujuk dan mengambil halaman-halaman web dari server. Halaman web dapat berisi suara, gambar, animasi, text, dan program perangkat lunak yang menyusunnya menjadi dokumen yang dinamis. Pengguna dapat melihat World Wide Web dari sebuah browser yaitu program yang dapat menampilkan HTML (skrip halaman web).

komunikasi data

KOMUNIKASI DATA

Komunikasi data adalah proses pengiriman dan penerimaan data/informasi dari dua atau lebih device (alat,seperti komputer/laptop/printer/dan alat komunikasi lain)yang terhubung dalam sebuah jaringan. Baik lokal maupun yang luas, seperti internet.
 MODEL KOMUNIKASI
Dalam proses komunikasi data dari satu lokasi ke lokasi yang lain, harus ada minimal 3 unsur utama sistem yaitu sumber data, media transmisi dan penerima. Andaikan salah satu unsur tidak ada, maka komunikasi tidak dapat dilakukan. Secara garis besar proses komunikasi data digambarkan berikut ini :
Sumber Data.
Pengertian sumber data adalah unsur yang bertugas untuk mengirimkan informasi, misalkan terminal komputer, Sumber data ini membangkitkan berita atau informasi dan menempatkannya pada media transmisi. Sumber pada umumnya dilengkapi dengan transmitter yang berfungsi untuk mengubah informasi yang akan dikirimkan menjadi bentuk yang sesuai dengan media transmisi yang digunakan, antara lain pulsa listrik, gelombang elektromagnetik, pulsa digital. Contoh dari transmisi adalah modem yaitu perangkat yang bertugas untuk membangkitkan digital bitstream dari PC sebagai sumber data mejadi analog yang dapat dikirimkan melalui jaringan telepon biasa menuju ke tujuan.
Media Transmisi
Media transmisi data merupakan jalur dimana proses pengiriman data daari satu sumber ke penerima data. Beberapa media transmisi data yang dapat digunakan jalur transmisi atau carrier dari data yang dikirimkan, dapat berupa kabel, gelombang elektromagnetik, dan lain-lain. Dalam hal ini berfungsi sebagai jalur informasi untuk sampai pada tujuannya.
Ada beberapa hal yang berhubungan dengan transmisi data yaitu kapasitas dan tipe channel transmisi, kode transmisi, mode transmisi, protokol yang digunakan dan penggunaan kesalahan transmisi.
Beberapa media transmisi yang digunaka antara lain: twisted pair, kabel coaxial, serat optik dan gelombang elektromagnetik.
Penerima Data.
Pengertian penerima data adalah alat yang menerima data atau informasi, misalkan pesawat telepon, terninal komputer, dan lain-lain. Berfungsi mnerima data yang dikirimkan oleh suatu sumber informasi. Perima merupakan suata alat yang disebut receiver yang fungsinya untuk menerima sinyal dari sistem transmisi dan menggabungkannya ke dalam bentuk tertentu yang dapat ditangkap dan digunakan oleh penerima. Sebagai contoh modem yang berfungsi sebagai receiver yang menerima sinyal analog yang dikirim melalui kabel telepon dan mengubahnya menjadi suatu bit stream agar dapat ditangkap oleh komputer penerima.
Untuk mempermudah pengertian, komunikasi dapat dijelaskan dengan suatu model komunikasi yang sederhana, seperti pada gambar 4.2. Kegunaan dasar dari sistem komunikasi ini adalah menjalankan pertukaran data antara 2 pihak. Pada gambar diberikan contoh, yaitu komunikasi antara sebuah workstation dan sebuah server yang dihubungkan sengan sebuah jaringan telepon. Contoh lainnya bisa berupa pertukaran sinyal-sinyal suara antara 2 telepon pada satu jaringan yang sama.
Berikut ini penjelasan dari contoh komunikasi data tersebut
  1. Source (Sumber). Peralatan ini membangkitkan data sehingga dapat ditransmisikan. Misalkan telepon dan PC (Personal Computer)
  2. Transmiter (Pengirim). Biasanya data yang dibangkitkan dari sistem sumber tidak ditransmisikan secara langsung dalam bentuk aslinya. Sebuah transmisi cukup memindah dan menandai informasi dengan cara yang sama seperti menghasilkan sinyal-sinyal elektromagnetik yang dapat ditransmisikan melewati beberapa sistem transmisi berurutan. Sebagai contoh, sebuah modem tugasnya menyalurkan suatu digital bit stream dari suatu alat yang sebelumnya sudah dipersiapkan misalnya PC, dan menstransformasikan bit stream tersebut menjadi suatu sinyal analog yang dapat ditransmisikan melalui jaringan telepon.
  1. Sistem Transmisi. Berupa jalur transmisi tunggal atau jaringan kompleks yang menghubungkan antara sumber dengan tujuan.
  2. Receiver (Penerima). Receiver menerima sinyal dari sistem transmisi dan menggabungkannya ke dalam bentuk tertentu yang dapat ditangkap oleh tujuan. Sebagai contoh, sebuah modem akan menerima suatu sinyal analog yang datang dari jaringan atau jalur transmisi dan mengubahnya menjadi suatu digital bit stream.
  3. Destination (Tujuan). Menangkap data yang dihasilkan okeh receiver.

perangkat teknologi informasi dan komunikasi

Teknologi informasi sampai dengan saat ini berkembang sangat pesat seiring dengan penemuan dan pengembangan ilmu pengetahuan dalam bidang informasi dan komunikasi. Hal tersebut mampu menciptakan peralatan yang mendukung perkembangan teknologi informasi, mulai dari sistem komunikasi sampai dengan alat komunikasi yang searah maupun dua arah (interaktif).
Pada dasarnya peralatan teknologi informasi meliputi 3 perangkat utama  yaitu:
A .     Sistem Komputer;
B .     Jaringan Sistem Komunikasi;
C .     Net Tools.
A. Sistem Komputer
Komputer merupakan perangkat elektronika yang mampu menerima, memproses,  dan menyimpan data, serta menghasilkan bentuk keluaran berupa teks, gambar, simbol, angka dan suara. Dalam pengoperasian, bentuk, sistem dan fungsinya, komputer terdiri atas 2 (dua) bagian yaitu hardware dan software.
1)     Hardware (Perangkat Keras)
Untuk memenuhi kebutuhan akan bebagai informasi, manusia senantiasa untuk mengembangkan perangkat keras untuk mendukungnya. Untuk mengakomodasi kepentingan ini, manusia menciptakan berbagai peralatan yang menyokong keinginan tersebut.  Perangkat hardware komputer dapat dikelompokkan menjadi perangkat input (didntaranya : Keyboard, Scanner), perangkat proses (diantaranya : CPU), perangkat output dan penyimpan data (diantaranya : Monitor, dan Printer), dan perangkat penyimpan data (diantaranya : CDROM, Compact Disk, Floppy Disk, Hard disk). Penjelasan lebih mendalam tentang perangat komputer akan Anda peroleh juga pada modul 3.
a)     Keyboard
Keyboard adalah alat untuk memasukkan data ataupun perintah ke CPU (Central Processing Unit). Keyboard biasanya terdiri dari rangkaian huruf dan angka.
b)     Scanner
Scanner merupakan alat bantu untuk memasukkan data berupa gambar/grafik dan merubahnya ke dalam bentuk digital sehingga dapat diproses dan digabungkan dengan bentuk data yang berupa teks.



c)      Central Processing Units
Certral Processing Units (CPU) adalah
alat yang berfungsi sebagai pemroses (pengolah) data. CPU merupakan rangkaian sirkuit yang menyimpan instuksi-instruksi pemrosesan,  dan penyimpanan data sementara.
d)    Monitor
Monitor adalah alat yang mampu menampilkan teks maupun gambar dari data yang diproses dalam CPU.
e)     Printer
Printer adalah alat untuk memproduksi keluaran data (output) berbentuk cetak, baik itu berupa teks maupun gambar/grafik.




f)       CD Rom
CD Rom adalah alat tambahan (alat peripheral) yang mampu menyimpan dan menuliskan data dan program melalui media Compact Disk (CD). Alat ini didesain mampu menuliskan dan membaca data atau program melalui sistem Optik.
g)     Compact Disk (CD)
Compact Disk (CD) merupakan media penyimpanan yang terbuat dari bahan plastik. Proses penyimpanan dan pembacaan data menggunakan sistem optik.



h)     Floppy Disk
Floppy Disk adalah alat tambahan untuk menyimpan atau menuliskan data ke dalam disket maupun sebaliknya. Ukuran yang umum digunakan adalah ukuran 3,5 inchi.
i)  Hard Disk
Harddisk adalah alat tambahan untuk menyimpan data dalam kapasitas yang besar yang dilapisi secara magnetis.



2)     Software (Perangkat Lunak)
Software merupakan sebuah program komputer yang berisi sekumpulan instruksi yang dibuat dengan menggunakan bahasa khusus. Progran ini memberi perintah kepada komputer untuk melakukan berbagai pengoperasian/pemrosesan terhadap data yang terdapat dalam program tersebut atau data yang dimasukan oleh pengguna komputer. Singkat kata software merupakan ‘jiwa’ sedangkan hardware berfungsi sebagai ‘tubuh’ dalam sebuah komputer.
Secara umum perangkat lunak dapat diklasifikasi menjadi 2 (dua) kelas yaitu perangkat lunak sistem dan perangkat lunak aplikasi. Pembahasan secara khusus tentang perangkat lunak akan Anda dapatkan pada kesempatan yang lain.
B.  Jaringan Sistem Komunikasi
Jaringan komunikasi merupakan sebuah sistem yang mampu menghubungkan dan menggabungkan beberapa titik komunikasi menjadi satu kesatuan yang mampu berinteraksi antara satu dengan lainnya.
1)     Telephone
Telephone merupakan alat komunikasi dua arah yang memungkinkan 2 orang atau lebih untuk bercakap-cakap tanpa terbatas jarak.
2)     ISDN
Integrated Service Digital Network (ISDN) merupakan jaringan komunikasi khusus yang menggunakan jaringan telepon yang tidak hanya meproses suara, tapi juga mampu menangani penyimpanan data berupa teks, gambar, video, faksimili, dan lain lain.
3)     Facsimile

Facsimile merupakan sebuah alat yang mampu mengirimkan dokumen secara persis sama melalui jaringan telepon.
4)    Fiber Optic
Fiber optic  merupakan jaringan komunikasi yang mampu mentransmisikan data dalam frekuensi tinggi. Dalam jaringan ini jalur komunikasi tidak menggunakan kawat tembaga tetapi menggunakan cahaya sebagai penghantar datanya.
5)     Leased Line
Leased line merupakan jaringan telepon tetap (permanen) yang menghubungkan dua tempat atau lebih. Jaringan ini tidak mempunyai alat pengalih (switching) atau sejenisnya, jaringan ini bekerja diantara tempat-tempat yang dihubungkan tersebut secara spesifik atau yang sudah ditentukan. Jaringan ini dikenal juga dengan sebutan private line.
6)     Wireless
Wirekess adalah jaringan komunikasi nir kabel. Jaringan komunikasi yang menggunakan gelombang radio/frekuensi tertentu yang berfungsi sebagai penghantar informasi. Jaringan komunikasi ini menggunakan alat pemancar, penguat , dan penerima gelombang yang berisi data tersebut.
7) Jaringan Komunikasi dengan Satelit
Jaringan komunikasi tanpa kabel yang menggunakan satelit yang berfungsi sebagai pemancar, penerima dan penguat. Sistem komunikasi ini menggunakan gelombang sebagai penghantar datanya


8) Antena, TV dan Radio, Seluler
Antena merupakan alat yang digunakan untuk memancarkan dan menerima komunikasi radio.
TV dan Radio merupakan alat penyampaian informasi (mass media) yang menggunakan gelombang sebagai penghantar sinyal suara dan gambar.

9) Komunikasi Seluler
Komunikasi seluler merupakan komunikasi yang menggunakan transmisi radio untuk mengirimkan sinyal informasi, alat tersebut lebih dikenal dengan nama Hand Phone.
C. Net tools
Berbagai macam cara digunakan manusia untuk mempermudah dan menjaga kualitas koneksi melalui dunia internet. Sejak saat itulah alat- alat yang menyokong kemampuan jaringan (net tools) berkembang pesat. Sistem jaringan yang tadinya hanya digunakan oleh kalangan terbatas sekarang sudah sangat merakyat bahkan sampai ke tingkat rumah tangga.

1) Server
Sebuah komputer yang bekerja sebagai penyedia data, penyedia software dan penyimpanan data adalah server. Bahkan sebuah server mampu mengatur jalur informasi dalam jaringan yang diaturnya.
2) Client

Client adalah sebuah pesonal computer (PC) dalam sebuah jaringan komunikasi yang mempunyai kemampuan memproses data dan mampu meminta informasi kepada server.
3) Router
Router adalah alat yang digunakan dalam jaringan yang mampu mengirimkan data kepada jaringan lainnya melalui jalur yang lebih cepat, tepat dan efisien.
4) Modem
Modulator/Demodulator adalah alat yang memungkinkan PC, Mini Computer, atau Mainframe untuk menerima dan mengirim data dalam bentuk digital melalui saluran telephon.

manfaat inernet

 Manfaat internet untuk pendidikan – untuk pendidikan ada banyak manfaat internet yang bisa di dapatkan khususnya sebagai media pembelajaran. semakin majunya teknologi informasi yang berbasis internet membuat para siswa maupun mahasiwa dapat dengan mudah mendapatkan materi pembelajaran, baik secara langsung maupun tidak langsung.
  • Pendidikan Online Internet menyediakan fasilitas untuk mendapatkan pendidikan online. Banyak situs perguruan tinggi yang berbeda memberikan kuliah dan tutorial pada mata pelajaran yang berbeda atau topik. Anda juga dapat men-download kuliah atau tutorial ke dalam komputer Anda sendiri. Anda dapat mendengarkan kuliah ini berulang kali dan mendapatkan banyak pengetahuan. Ini adalah cara yang sangat murah dan mudah untuk mendapatkan pendidikan.
  • Berbagi Informasi Anda dapat berbagi informasi dengan orang lain di seluruh dunia. Para ilmuwan atau peneliti dapat berinteraksi satu sama lain untuk berbagi pengetahuan dan untuk mendapatkan bimbingan dll Berbagi informasi melalui internet sangat mudah, murah dan cepat metode.

  • Pengumpulan informasi dari berbagai sumber disimpan di web server di Internet. Ini berarti bahwa miliaran situs web berisi informasi yang berbeda dalam bentuk teks dan gambar. Anda dapat dengan mudah mengumpulkan informasi pada setiap topik dunia. Untuk tujuan ini, situs web khusus, yang disebut mesin pencari yang tersedia di Internet untuk mencari informasi dari setiap topik dunia. Mesin pencari paling populer adalah google.com, search.com, yahoo.com, ask.com dll ilmuwan, penulis, insinyur dan banyak orang lain menggunakan mesin pencari untuk mengumpulkan informasi terbaru untuk tujuan yang berbeda. Biasanya, informasi di Internet adalah bebas biaya. Informasi di Internet tersedia 24 jam sehari.

Kamis, 13 September 2012

Menyalin dan memindahkan data


COPY (menyalin atau menggadakan)

Seringkali kita menjumpai kesamaan kata, kalimat, ataupun paragrap yang sama dalam ketikan kita. Apabila kita mengalami hal ini kita dapat mempersingkat pekerjaan kita dengan memanfaatkan fasilitas COPY yang terdapat pada menu EDIT. Pertama-tama kita pilih terlebih dahulu ketikan kita yang akan kita salin dengan jalan Blok teks dengan menggunakan tombol SHIFT dan anak panah, setelah itu masuk menu Edit>Copy … setelah itu tentukan lokasi tempat penyalinan ketikan kita, kemudian pilih fasilitas Edit>Paste … (ingat perintah Copy ini selalu diikuti dengan perintah paste) untuk mempercepat pekerjaan kita, kita bisa memanfaatkan Tombol Hotkey. Perintah Copy hotkey nya ctrl+C sedangkan perintah paste dapat kita gunakan tombol ctrl+V.
save_cut001.jpg
CUT (memindahkan ketikan)
Kadang dalam melakukan ketikan kita mengalami kesalahan tempat atau posisi ketikan, kita dapat memindahkan memindahkan ketikan kita dengan jalan pilih teks yang akan kita pindah ( gunakan shift dan anak panah) setelah itu kita masuk menuEdit>Cut… setelah itu tentukan lokasi pemindahan, masuk menu Edit>Paste… (ingat perintah Cut ini juga selalu diikuti dengan perintah paste) untuk mempercepat pekerjaan kita, kita bisa memanfaatkan Tombol Hotkey. Perintah Copy hotkey nyactrl+X sedangkan perintah paste dapat kita gunakan tombol ctrl+V.